Tuesday 29 April 2014

Data dan Fakta Menarik Semen Padang vs Arema 2014

Kabar Aremania | Kabar Arema | Berita Arema | Arema | Aremania | Salam Satu Jiwa - Stadion Haji Agus Salim Padang akan menjadi saksi duel seru antara tuan rumah Semen Padang menjamu tamunya Arema, Selasa (29/04) dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2014.

Ada beberapa hal yang menarik yang bisa dikupas dari pertandingan antara peringkat dua sementara wilayah barat menantang peringkat tiga wilayah barat tersebut.
    1. Laga ini merupakan pertemuan perdana kedua tim sejak 2011 lalu Semen Padang memutuskan berkiprah di kompetisi Indonesia Premier League (IPL).

    2. Stadion Haji Agus Salim juga menjadi venue pertemuan perdana Semen Padang vs Arema secara head to head, tepatnya pada 21 Desember 1987 di kompetisi Galatama 1987/1988 yang berakhir 0-0.
    3. Arema pernah mengalahkan Semen Padang saat bermain di hadapan pendukungnya sendiri di Liga Indonesia 2006. Kala itu dua gol Franco Hita dan Aris Budi Prasetyo mengakhiri pertandingan dengan skor tipis 1-2 untuk kemenangan Arema.
    4. Kekalahan terbesar Arema di kandang Semen Padang yaitu dengan skor 4-0 terjadi di Liga Indonesia musim 2002 (21/01/2002).
    5. Kekalahan terakhir Arema atas Semen Padang yang terjadi di Stadion Haji Agus Salim terjadi pada head to head terakhir mereka di Indonesia Super League (ISL) 2010-2011 (28/04/2011). Kala itu Arema takluk 2-0 oleh dua gol David Pagbe menit 22' dan Edward Wilson Junior menit 90'.
    6. Satu dari tiga laga kandang Semen Padang musim ini berakhhir dengan kekalahan dari Persita Tangerang. Manariknya, kekalahan itu terjadi di laga kandang terakhir mereka sebelum menuai dua kemenangan di dua laga away ke markas Persijap Jepara dan Persik Kediri.

    7. Dari tiga laga away yang telah dilakoni, Arema hanya kalah sekali di kandang Persib Bandung dengan skor tipis 3-2. Sebelumnya, Arema menggasak Sriwijaya FC dan Persita Tangerang dalam laga away-nya.

    8. Enam dari total 11 gol Semen Padang di musim 2014 ini diciptakan oleh gelandang asing asal Argentina, Esteban Vizcarra.

    9. Sementara itu Arema menempatkan tiga pemain sekaligus di daftar pecetak gol terbanyak sementara. Cristian Gonzales dan Beto Goncalves dengan lima golnya menjadi top skor Arema, disusul Gustavo Lopez yang mengoleksi empat gol.
    10. Semen Padang sekali mengukir cleansheet (tak kebobolan) di kandang, tepatnya di laga perdana ISL musim ini dengan mengalahkan Barito Putra 2-0. Sementara di laga away Arema sudah dua kali tak kebobolan saat menekuk Sriwijaya FC 2-0 dan Persita 1-0.

0 comments:

Post a Comment