Friday 21 February 2014

Misi Manajemen di Balik Program Arema Goes to School


Musim ini, program "Arema Goes to School" yang dicanangkan manajemen Singo Edan dimulai dari SMAN 3 Malang, Rabu (19/02) siang. Manajemen Arema mengaku mempunyai misi ganda dalam program yang rencananya akan dijalankan secara reguler tersebut.

Arema punya misi memotivasi para bibit pesepakbola muda yang ada di sekolah-sekolah di Malang. Untuk mewujudkannya, skuat Arema beradu skil dengan tim futsal SMAN 3 malang di lapangan basket sekolah yang disulap menjadi lapangan futsal.

Meski akhirnya kalah, namun tim futsal yang tahun lalu juga dikunjungi oleh skuat Arema ini sempat menunjukkan perlawanan keras. Dalam web resmi aremafc.com, pelatih Arema, Joko Susilo menjelaskan bahwa titik berat program ini bukan kalah menang.

Selain meneropong bibit-bibit pesepakbola muda, manajemen Arema sesungguhnya juga memiliki misi khusus dalam program ini. Disamping memberikan edukasi kepada anak sekolah, tujuannya mengerucut pada untuk menambah pasar penonton di lapangan.

"Pangsa pasar sektor anak sekolah sampai saat ini mulai tergarap secara maksimal. Mudah-mudahan diawali dari SMA 3 ini dapat merembet ke sekolah lainnya di Malang Raya," ungkap General Manager Arema, Ruddy Widodo.

0 comments:

Post a Comment